Puisi: Hunian Pengantin Baru – Ilda Karwayu (l. 1993)

Ilda Karwayu (l. 1993)
Hunian Pengantin Baru

/I/
hunian di lahan mana yang cocok untuk kita?
kita—yang embus sedari dulu dari surga—ini
kita—yang enggan naik ke sana lagi

/II/
sepetak ilmu pengetahuan di miring stigma
telah kaumenangkan tanpa kutahu dari siapa

2020

Sumber: Cerano.id, 30 Januri 2021.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.