Intoyo (1912-1971)
Di Mana Tempat Cinta Sejati?
Bukan di rimba lebat dan sunyi,
Bukan di puncak bukit yang tinggi,
Bukan di pinggir-samudra yang sepi.
Jangan dicari di tempat memuja,
Di kuil tempat membakar dupa,
Di dalam gua tempat bertapa.
Bukan di mahligai batu pualam,
Di katil berhias permata nilam,
Di dalam surga, di luar alam.
Cinta sejati lekat pada kita,
Bernyala-nyala sewaktu bekerja,
Untuk Bahagia Dunia Raya.
Bernyala-nyala sewaktu bekerja,
Di mana kita merasa sejajar.
Sehidup-semati, seniat-sedasar.
Sumber: Pujangga Baru, No. 9, Th. IV, Maret 1937.