Gracia Asri
Permadani Terbang
teluk Bhospore masih bertalu
memantulkan suara azan dari masjid-masjid beribu
kubah
merah adalah kebahagiaan hati, warna jeruk adalah
keriaan hidup yang harus diperas untuk menikmati
manisnya
sepatu-sepatu berkilat memanjakan kaki yang berjalan
pada peradaban di balik menara
perempuan berkudung hitam berjalan gegas, asing
pada dunia bukan milik mereka
dan medusa merah jambu mengapung
seperti tanya
Istanbul, 2010